Parade Kebaya CFD
Minggu, 21 Juli 2024.
Pada tanggal 21 Juli 2024, ASJB (Alumni SMA Jakarta Bersatu) korwil seJabodetabek dengan antusias turut serta dalam Acara Parade Kebaya. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara dalam rangka menyambut Hari Kebaya Nasional yang jatuh pada tanggal 24 Juli. Parade tersebut berlangsung meriah dengan kehadiran para alumni yang tampil anggun dalam balutan kebaya tradisional, menampilkan ragam kekayaan budaya Indonesia.
Semangat kebersamaan dan rasa bangga terhadap warisan budaya terlihat jelas dari antusiasme para peserta. Tidak hanya sekadar mengenakan kebaya, para alumni juga berpartisipasi dalam berbagai kegiatan seperti pawai, lomba kebaya terbaik, dan pagelaran budaya yang semakin menyemarakkan suasana. Acara ini tidak hanya menjadi ajang reuni, tetapi juga menjadi wujud nyata dukungan ASJB dalam melestarikan dan mempromosikan kebaya sebagai salah satu identitas budaya bangsa.
Partisipasi ASJB korwil seJabodetabek dalam Parade Kebaya 2024 ini menegaskan komitmen mereka untuk terus mendukung dan merayakan keanekaragaman budaya Indonesia, serta memberikan inspirasi bagi generasi muda untuk mencintai dan melestarikan warisan budaya yang kaya ini.
Dokumentasi lengkap acara ini bisa dilihat di sini
Jalan Sehat dan Panggung Budaya ASJB
Minggu, 29 Januari 2023. Pukul 06.00 s/d 10.00 WIB.
Minggu, 29 Januari 2023, Alumni SMA Jakarta Bersatu (ASJB) memeriahkan CFD di ibukota Jakarta dengan aksi Jalan Sehat dan Panggung Budaya. Diikuti oleh ratusan anggota, keluarga, dan simpatisan, acara ini berjalan sukses dan lancar.
ASJB tetap teguh mendukung NKRI, Pancasila, dan UUD 45, juga keragaman budaya Nusantara yang bersatu padu dalam Bhinneka Tunggal Ika.
Terimakasih atas dukungan DIRJEN Informasi dan Komunikasi Publik KOMINFO RI, Bp. Usman Kansong, Ketua BAWASLU RI, Ibu Lolly Suhenty, dan bapak Dr. Hilmar Farid, Dirjen Kebudayaan kemendikbud RI, juga semua pihak yang turut membantu terlaksananya acara ini.
Dokumentasi lengkap acara ini bisa dilihat di sini
Nobar Final Piala Dunia 2022, 18 Desember 2023, ASJB Siap Dukung Kejuaraan Dunia U-20 2023.
ASJB, juga bertekad tidak hanya menjadikan penyelenggaraan sepak bola dunia U-20 sebagai ajang mediasi dan edukasi sportivitas olahraga saja, namun juga sebagai ajang edukasi spirit bangsa Indonesia guna menginspirasi dunia dalam mengelola keberagaman budaya yang memiliki banyak nilai kerukunan dan perdamaian, yang merupakan keunggulan Indonesia.
Dokumentasi foto oleh Harma Teja dapat dilihat di sini.
Lomba desain Kartu Tanda Anggota (KTA) Alumni SMA Jakarta Bersatu (ASJB) telah ditutup pada tanggal 31 Desember 2022, dan telah terpilih desain terfavorit yang memperoleh suara pemilih terbanyak, yaitu desain hasil karya Dina Aviana, alumni SMA Fons Vitae 1. Kategori pemenang lainnya, yaitu pilihan juri & panitia akan diumumkan segera, menunggu keputusan dari MUSPIM.
ASJB turut serta dalam acara Nusantara Bersatu, yang merupakan ajang pidato politik Jokowi yang teranyar, sebagai arahan bagi para relawan pendukungnya. Acara ini berlangsung pada tanggal 26 November 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).
Kegiatan internal ASJB dan kegiatan-kegiatan korwil
bisa dilihat di sini